Mesin deep fryer listrik merupakan peralatan memasak yang telah banyak digunakan untuk restoran. Dengan menggunakan alat ini, proses memasak khususnya penggorengan dapat dilakukan dengan lebih mudah, efisien, dan hasil yang optimal.
Meskipun demikian, penggunaan mesin penggorengan ini harus dilakukan dengan tepat, sehingga dapat memberikan hasil terbaik dan memiliki masa pakai yang lama. Persiapan, pengoperasian, hingga perawatan rutin harus dilakukan agar mesin tetap dalam performa terbaiknya.
Cara Penggunaan Mesin Deep Fryer Listrik yang Tepat
Berikut ini sejumlah panduan cara penggunaan mesin deep fryer yang baik dan benar:
Persiapan Sebelum Menggoreng
Sebelum memulai proses penggorengan, penting sekali untuk mempersiapkan mesin dan lingkungan kerja secara menyeluruh. Persiapan awal juga meliputi pembersihan, pengecekan kondisi mesin, hingga pengisian minyak yang sesuai.
Mesin harus dipastikan bersih dari sisa-sisa penggorengan, karena dapat mempengaruhi hasil dan rasa gorengan. Setelah dipastikan bersih, minyak goreng dapat dimasukkan ke dalam panci hingga garis isian yang disarankan oleh mesin. Termasuk menyesuaikan jenis bahan yang akan digoreng.
Menjalankan Mesin dengan Teknik yang Tepat
Pada saat mengoperasikan mesin fryer, untuk memberikan hasil yang optimal, perlu dilakukan beberapa hal berikut ini:
- Mengontrol suhu minyak agar hasil penggorengan bisa lebih optimal. Suhu minyak yang disarankan untuk hasil penggorengan terbaik adalah 175 hingga 190 derajat Celcius. Apabila suhu terlalu rendah, hasil gorengan akan berminyak. Sedangkan jika suhu terlalu tinggi, dapat menyebabkan gorengan gosong.
- Tidak mengisi keranjang secara berlebihan, baik minyak maupun bahan masakan. Apabila panci terlalu banyak bahan yang digoreng, maka dapat mempengaruhi suhu minyak, sehingga hasil gorengan kurang renyah.
- Persiapan bahan makanan yang akan digoreng bisa dilakukan dengan menyeragamkan ukuran bahan makanan. Dengan ukuran yang seragam, maka hasil gorengan akan matang merata.
Pemeliharaan dan Pembersihan Setelah Penggunaan
Mesin deep fryer listrik memerlukan perawatan rutin agar tetap bekerja optimal dan aman. Setelah digunakan, sisa-sisa bahan masakan dalam panci penggorengan harus dibersihkan, termasuk keranjang dan bagian permukaan mesin.
Keamanan dan Efisiensi Operasional
Pada saat mesin dioperasikan, sejumlah aspek keselamatan juga harus diperhatikan. Area sekitar mesin harus bebas dari bahan yang mudah terbakar. Selain itu, ventilasi dalam ruangan memasak juga harus dipastikan lancar, sehingga udara dan uap panas dapat keluar dengan mudah.
Area memasak juga harus diatur agar tetap rapi dan sesuai dengan alur kerja yang aman. Dengan demikian, area kerja menjadi terorganisir, serta dapat mendukung pekerjaan yang cepat, aman, dan nyaman.
Penggunaan mesin deep fryer listrik harus dilakukan dengan baik dan benar untuk memberikan hasil penggorengan yang optimal. Selain itu, dengan penggunaan yang baik, maka mesin fryer juga dapat digunakan untuk jangka waktu lama, serta aman bagi penggunanya.
