Neurological Spine Surgeon Specialist, merupakan dokter bedah yang berfokus untuk mendiagnosa serta mengobati gangguan-gangguan pada saraf tulang belakang. Ahli bedah ini akan menangani berbagai kondisi penyakit berat pada tulang, seperti tumor sumsum, cedera dan hernia diskus yang biasa terjadi pada tulang belakang manusia.
Apa Saja Tugas dari Seorang Neurological Spine Surgeon Specialist?
Umumnya, ahli bedah ini berfokus pada segala penyakit tulang belakang. Mulai dari diagnosa ringan hingga berat, serta menangani berbagai jaringan saraf yang bermasalah. Selain itu, ahli bedah tulang belakang memiliki 2 macam perawatan, yakni bedah dan non bedah.
Perawatan ini akan ditentukan jika pasien sudah mendapat diagnosa mengenai jenis penyakitnya. Lebih dari itu, para ahli bedah sudah sangat berkualifikasi menangani berbagai gangguan yang melibatkan sistem saraf pusat. Miisalnya saja seperti kompresi tulang sumsum belakang.
Kapan Waktu yang Tepat untuk Mendapatkan Penanganan?
Neurological Spine Surgeon Specialist akan melakukan serangkaian pemeriksaan terhadap pasien terlebih dahulu. Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir karena sejak awal bisa memahami gejala-gejala yang membutuhkan penanganan segera.
Adapun gejala tersebut seperti bagian punggung terasa nyeri dalam waktu yang lama. Bahkan setiap harinya akan terasa semakin parah. Jika Anda melakukan aktivitas, di bagian punggung terasa sangat sakit.
Biasanya, penyakit seperti ini mulai menjalar dari area punggung, kemudian menyebar ke bagian tubuh tertentu seperti kaki dan lengan. Anda juga bisa tiba-tiba merasakan punggung yang sulit digerakkan hingga kaku.
Parahnya, sering mengalami kesemutan atau mati rasa pada bagian tubuh tertentu. Lebih dari itu, gejala yang cukup mengganggu adalah jika sedang tidur atau beraktivitas, maka punggung rasanya tidak nyaman hingga terasa nyeri.
Jadi, jika Anda merasakan salah satu dari gejala tersebut, tidak ada salahnya untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan ahli bedah tulang belakang. Setelahnya, mulailah melakukan serangkaian pemeriksaan. Tidak perlu ragu atau merasa takut, karena kesehatan Anda tetaplah yang terpenting.
Neurological Spine Surgeon Specialist menjadi pertolongan pertama jika seseorang membutuhkan penanganan lebih lanjut dari berbagai masalah pada tulang belakang. Adanya layanan kesehatan ini, besar harapan seluruh masyarakat yang memiliki masalah pada tulang belakangnya akan sembuh total seperti sedia kala. Jika diatasi lebih awal, maka akan hidup dengan kesehatan lebih baik lagi daripada sebelumnya.
